• About

    Halo kawan-kawan dunia digital. Saya adalah seorang pekerja swasta yang memiliki hobi menulis juga menghasilkan uang. Perkenalkan nama saya Zaenuri Rahmansyah. Saya akan memposting tentang dunia pertanahan, perumahan, apartement, atau perhotelan di berbagai daerah untuk dijadikan bahan investasi. Informasi yang saya berikan disini cukup valid, mengingat saya tergabung dalam salahsatu komunitas developer di Indonesia. Sehingga pada setiap kotanya saya memiliki relasi yang cukup dapat dipercaya yang mampu memberikan informasi-informasi tentang dunia pertanahan, perumahan, ataupun perhotelan, dalam hal ini developer hotel ya, tidak ada hubungannya dengan pariwisata.

    Dalam blog saya ini saya akan membahas banyak hal tentang tanah untuk mendirikan bangunan, rumah dan perumahan, hotel atau apartemen, dari sisi investasi dan sisi preparasi. Saya tidak akan membahas lebih jauh mengenai sisi finansial yang lebih mendetail atau dari sisi teknis arsitekturnya karena itu bukan bidang saya. Nanti salah salah malah menjadi kesalahpahaman yang saya lakukan, dan nantinya malah menjadi sumber informasi yang invalid dan tidak reliable.

    Mengapa saya memilih tema ini untuk diangkat dalam tulisan saya? Karena jujur saja, dunia property ini memiliki untung yang besar sekali dan tentu saja diperlukan juga effort yang lebih besar untuk menjadi sukses dibidangnya. Namun satu hal yang pasti yang harus anda tekankan adalah, jadilah anggota sebuah komunitas untuk mendalami suatu bidang, karena anda akan mendapatkan banyak ilmu disana, dimana anda akan menemukan mentor-mentor yang siap membimbing anda, karena para mentor dulunya hanyalah orang biasa yang mencari ilmu seperti anda. Dan ketika anda telah memiliki ilmu yang cukup untuk diajarkan dan anda bisa dianggap sebagai mentor, jadilah mentor yang baik, tidak sombong, dan rajin menabung. Rajin berinvestasi maksudnya. Hehehe...

    Selain itu, alasan saya memilih dunia property ini adalah karena nilai property semakin tahun akan selalu naik, tidak pernah turun. Seburuk apapun bangunannya, seterpencil apapun lokasinya, property akan menjadi investasi bisnis yang selalu menghasilkan keuntungan di setiap tahunnya. Hal inilah yang membuat saya ragu untuk terjun dengan lebih serius di bidang property.

    Selama keterlibatan saya di bidang property sejak tahun 2014, saya sudah banyak menemukan orang orang hebat melalui workshop, namun tidak sedikit juga dari mereka yang awalnya terlibat dengan serius, lama kelamaan hilang dan raib karena ketidak mampuan mereka akan konsistensi yang dibutuhkan dalam menghadapi bisnis property ini. Alasannya sangatlah umum seperti, modalnya terlalu besar, sulit cari investor, terlalu lama balik modalnya dan lain lainnya. Padahal semuanya pasti membutuhkan waktu, semuanya membutuhkan proses. Tidak ada hal besar yang sekaligus menghasilkan dalam jangka waktu yang pendek. Maka konsistenis, kesabaran, dan doa lah yang mampu mempertahankan kita mengejar apa yang kita impikan. Hambatan dan tantangan tentu ada, namun ingatlah bahwa kita manusia diberikan akal pikiran yang luar biasa untuk berfikir dalam memecahkan masalah, sementara hasil dan solusi biarlah Tuhan yang mengerjakan sisanya. Kita hanya cukup dengan berusaha sebaik mungkin dan berdoa sekuat mungkin. Let God do the rest! Bukan begitu?

    Singkatnya, tulisan tulisan disini akan membahas tentang tips-tips yang berhubungan dengan dunia property, beberapa info mengenai tanah, rumah, apartemen, atau hotel yang dijual, serta informasi mengenai kesempatan-kesempatan berinvestasi yang ditawarkan dari sumber yang terpercaya. Silakan ditelusuri, salam sukses!!!